PALEMBANG-SUMSEL, ExtraNews – Forum Pariwisata dan Budaya (Forwida) menggelar silaturahmi akhir tahun 2022 dan Pembentukan Pengurus Forwida Periode 2023 – 2027 di Sekretariat Forwida Bukit Seguntang, Sabtu (31/12/2022).
Hadir diantaranya Sultan Palembang Darussalam Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) IV Jaya Wikrama R M Fauwaz Diradja SH Mkn , Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel Aufa Syahrizal Sarkomi, Ketua Umum Forwida Dr Ir Diah Kusuma Pertiwi MT, sejarawan Sumsel Dr Dedi Irwanto MA, Kemas Ari Panji , tokoh pariwisata Sumsel Herlan Aspiudin dan Toni Panggarbesi dan keluarga besar Forwida.
Sultan Palembang Darussalam Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) IV Jaya Wikrama R M Fauwaz Diradja SH Mkn mengatakan, Forwida selama ini berhubungan sangat akrab dam hal saling mendukung dan bekerjasama dengan Kesultan Palembang Darusalam.
“Harapan Forwida dapat membantu agar generasi muda lebih mengenal dan mencintai kebudayaan asli kita dan dapat bertahan dari pengaruh budaya luar yg akan berdampak negatif terhadap prilaku pemuda harapan bangsa,” katanya.
Selain SMB IV menilai keberadaan Forwida di Bukit Seguntang akan mengingatkan orang akan keberadaan Bukit Seguntang adalah Hulu Melayu.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel Aufa Syahrizal Sarkomi mengatakan, selalu mensupport semua kegiatan Forwida dan berharap Forwida selalu memegang peranan penting dalam melestarikan kebudayaan dan meningkatkan pariwisata di Sumatera Selatan.
“Mengingat Forwida terdiri atas pentahelix seperti akademisi, pengusaha, dan pemerintah,” katanya.
Ketua Umum Forwida Dr Ir Diah Kusuma Pertiwi MT menilai Forwida adalah organisasi yang benar-benar murni untuk melestarikan kebudayaan dan meningkatkan pariwisata dalam hal usaha-usaha untuk meningkatkan kunjungan wisata.
“Forwida tidak bermuatan politik dan tidak mengakomodir kepentingan-kepentingan tertentu diluar tujuan di bentuknya Forwida,” katanya.
Apalagi menurutnya tahun 2023 sampai tahun 2027 Forwida sudah punya kalender kegiatan yang cukup padat.
“Oleh karena itu, dipilih pengurus yang bersedia untuk bekerja keras dalam mewujudkan agenda kegiatan yang telah di rancang. Pelantikan pengurus insyaAllah akan dilaksanakan pada bulan Februari 2023 dimana Ketua Harian Forwida sudah terpilih sudara Wanda Lesmana, MPd,” katanya. [rel]