Pasang Iklan Murah Meriah
TNI  

Satgas TMMD ke-111 Sarmi Banjir Apresiasi

Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan salah satu program TNI-AD yang digelar setiap tahunnya dan memiliki tujuan untuk membantu serta bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Pada tahun 2021 ini, Kodim 1712/Sarmi masih dipercaya oleh Komando Atas untuk menyelenggarakan program TMMD dan untuk lokasinya sendiri bertempat di Kampung Dorba, Distrik Pantai Timur, Minggu (6/6/2021).

Pada pelaksanaannya sendiri, Personil Satgas TMMD mendapat apresiasi dari berbagai pihak terutama dari warga sekitar lokasi TMMD. Bagaimana tidak, dengan adanya program ini khususnya masyarakat merasa terbantu untuk mewujudkan balai kampung dan tempat ibadah.

Ucapan terimakasih disampaikan oleh salah satu masyarakat, Welhelmus Yaluwo kepada Kodim 1712/Sarmi, di mana sudah berkenan membantu kesulitan masyarakat.

BACA JUGA INI:   Pembagian Sembako Oleh Satgas TMMD 110 Diharapkan Bantu Ringankan Beban Masyarakat

“TMMD bukan hanya membangun rumah layak huni bagi kami, akan tetapi juga memberikan sosialisasi kepada masyarakat di Kampung Dorba. Saya sangat bangga kepada bapak-bapak TNI dan kami akan selalu ingat kerja kerasnya membangun di tanah kelahiran kami,” ucapnya.(*)

BACA JUGA INI:   20 Pemuda/ Pemudi Desa Sukorahayu Terima Sosialisasi Hukum Dan Kamtibmas Dari Satgas TMMD 110