Positif Covid-19 di Muara Enim Tembus 504 Kasus
Muara Enim,Extranews- Satuan Gugus Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Muara Enim mengumumkan jumlah kasus konfirmasi positif Covid-19 bertambah menjadi 504 kasus, Senin (7/9). Dari keseluruhan kasus tersebut, terdapat 16 kasus meninggal.
“Sampai dengan tanggal 7 September, angka kasus konfirmasi positif Covid-19 di Muara Enim sebanyak 504 kasus. Dimana dari jumlah tersebut sebanyak 248 sembuh dan 16 meninggal,”kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabpaten Muara Enim, Panca Surya Diharta.
Dikatakannya, ditanggal tersebut terdapat tambahan 11 pasien baru. Berasal dari dua Kecamatan zona merah, yakni Kecamatan Lawang Kidul 10 kasus dan Kecamatan Muara Enim 1 kasus. Menurutnya, saat ini masih terdapat 240 pasien Covid-19 yang masih dalam perawatan. “Dari jumlah ini sebanyak 103 pasien dirawat di rumah sakit, sementara 137 lainnya menerapkan isolasi mandiri,” ungkapnya.
Berdasarkan sebaran kasus, kata dia, wilayah Kecamatan Lawang Kidul semakin memuncaki jumlah kasus Covid-19 di Kabupaten Muara Enim. Di kecamatan tersebut, lanjutnya, tercatat ada 221 kasus dengan 125 kasus yang masih aktif. Sedangkan dibawahnya Kecamatan Muara Enim dengan 167 kasus dengan 71 kasus yang masih aktif.
Mengenai sebaran kasus meninggal Covid-19, Panca menyebut Kecamatan Lawang Kidul terbanyak dengan 6 kasus. “Diikuti kecamatan Muara Enim 5 kasus, Rambang Niru 2 kasus. Lalu Belimbing, Sungai Rotan dan Lubai masing-masing 1 kasus,”jelasnya.
Lewat perkembangan tersebut, Panca kembali mengingatkan masyarakat supaya meningkatkan kewaspadaan akan penyebaran pandemi Covid-19. Terlebih Kabupaten Muara Enim masih belum beranjak dari zona merah diwilayah Provinsi Sumatera Selatan.
“Kami kembali mengingatkan masyarakat tetap selalu menerapkan 3M, (Masker, Mencuci Tangan, dan Menghindari kerumuman). Kerjasamanya sangat dibutuhkan dalam menekan laju kasus Covid-19 di Muara Enim,” imbuhnya.NH