Mayjen TNI Agus Suhardi Resmi Menjadi Warga Kodam II/SWJ

Mayjen TNI Agus Suhardi Resmi Menjadi Warga Kodam II/SWJ

Palembang, Extranews — Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi beserta Ny. Shinta Agus, diterima secara resmi sebagai Warga Baru Kodam II/Swj dalam suatu acara Tradisi Penyambutan dan Penerimaan Warga Baru yang digelar di halaman Makodam II/Swj, Palembang, Jum’at (7/8/2020).

Tradisi penyambutan dan penerimaan Pangdam II/Swj dan Istri sebagai warga baru Kodam II/Swj disambut dengan suka cita dan rasa bangga oleh segenap Prajurit dan PNS Kodam II/Swj.

Saat tiba di depan pintu Gapura Makodam II/Swj, Pangdam II/Swj bersama Istri mendapat sambutan hangat dari Kasdam II/Swj Brigjen TNI Muhammad Zamroni yang didampingi Istri dan para pejabat utama beserta Kabalakdam II/Swj.

BACA JUGA INI:   BREAKING NEWS! BMKG Sebut Pulau Jawa Berpotensi Terkena Tsunami Setinggi 10 Meter

Selanjutnya, secara perlahan Jenderal Bintang Dua ini melangkah di bawah Gapura untuk menerima laporan dan penghormatan dari Pos Jaga dan jajar kehormatan Regu Jaga Kodam II/Swj. Didampingi istri, Pangdam II/Sriwijaya disambut dengan acara tradisi pedang pora oleh para Perwira Menengah (Pamen) dari satuan jajaran Kodam II/Swj, dengan iringan lagu ucapan selamat datang Pahlawan Muda.

Setibanya diteras Makodam II/Swj, pria kelahiran Palembang yang sebelumnya menjabat sebagai Pati Staf Khusus Kasad dengan didampingi istri melaksanakan pengisian buku tamu sebagai warga baru Kodam II/Swj.

Acara puncak tradisi ditandai dengan penghormatan kepada Pataka Kodam II/Swj _*“Patah Tumbuh Hilang Berganti”*_, oleh Pangdam II/Swj Mayjen Agus Suhardi. Prosesi tradisi diakhiri dengan pemberian ucapan selamat datang dari Kasdam II/Swj, Danrem 044/Gapo, para Asisten dan Dan/Kabalakdam II/Swj serta Wakil Ketua dan beberapa Pengurus Persit KCK PD II/Swj. Fk

BACA JUGA INI:   Kemudahan Penerbangan Intra-Sulawesi Tengah, Wings Air Menambah Frekuensi Terbang PALU – TOLI-TOLI - PALU

Komentar