Sarmi, Papua – Keterlibatan warga Kampung Dorba Distrik Pantai Timur Kab. Sarmi dalam program TMMD 111 TA. 2021 Kodim 1712/Sarmi membuat Satgas TMMD bersyukur.
Dansatgas TMMD 111 Kodim Sarmi, Letkol Inf Rizky Marlon Silalahi, S.I.P, mengatakan, dalam pelaksanaan program TMMD, memang sudah seharusnya warga turut serta dalam segala kegiatan.
“Kami sangat bersyukur, bahwa warga kampung Dorba memiliki inisiatif yang tinggi saat pelaksanaan TMMD. Mereka membantu Satgas dengan semangat dalam berbagai pembangunan,” jelasnya, Rabu, (7/7/21), saat meninjau lokasi pembangunan Gereja.
Sementara itu, di tempat yang sama, Kepala Kampung Dorba Distrik Pantai Timur, Lasarus More, menuturkan, bahwa warga Kampung Dorba telah lama menginginkan program ini masuk ke wilayahnya.
Dengan program ini, maka kesejahteraan warga kedepan akan terjamin, dan hubungan warga dengan TNI selalu terjaga dengan baik. (Pendim Sarmi)