TENIS meja saat ini tengah menjadi jenis olahraga yang digemari oleh masyarakat. Semua jenis olahraga memang memiliki segudang manfaat, termasuk tenis meja. Meskipun terlihat sebagai olahraga yang sederhana, namun tenis meja memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh dan lumayan bisa membuat kamu berkeringat lho. Tenis meja merupakan olahraga dengan menggunakan raket kayu yang dilapisi karet, bola ping pong, dan arena yang menyerupai meja. Konsep bermainnya sama seperti olahraga tenis biasa, yang membedakannya hanya peralatan dan arena yang digunakan. Mau tahu apa saja manfaat dari olahraga tenis meja? Berikut ini adalah penjelasannya!
1. MENINGKATKAN REFLEKS TUBUH
Gerakan yang cepat dan tepat dalam tenis meja ternyata secara otomatis membuat tubuh kamu menjadi refleks dalam merespon setiap gerakan. Karena sifat dari olahraga ini harus dilakukan dalam jarak dekat, cepat, dan tepat, maka gerakan dari otot motorik dan otot halus akan menjadi lebih baik. Otot-otot tersebut akan terasa berkedut ketika kamu memainkan tenis meja.
2. MENCEGAH KEPIKUNAN
Tenis meja juga secara tidak langsung dapat mengaktifkan beberapa bagian pada otak dalam waktu yang bersamaan. Jika rutin melakukan olahraga ini, maka kamu akan mampu mencegah kepikunan, terutama untuk para lansia. Selain itu, tenis meja juga bisa mencegah resiko kepikunan yang disebabkan oleh Alzheimer.
3. MEMBANTU MENURUNKAN BERAT BADAN
Setiap jenis olahraga pada dasarnya mampu menurunkan berat badan, begitupun dengan tenis meja. Meskipun olahraga ini memiliki area yang terbatas, tapi kamu bisa membakar kalori dengan cepat. Jika dikelompokkan, tenis meja termasuk jenis olahraga aerobik, dimana dalam olahraga tersebut membutuhkan oksigen lebih banyak dan efektif untuk membakar lemak. Namun, kamu harus melakukannya secara rutin dan dilengkapi dengan pola makan yang sehat.
4. MENINGKATKAN KEPADATAN TULANG
Tenis meja ternyata mampu merangsang pertumbuhan tulang. Hal ini dikarenakan tenis meja merupakan olahraga dengan intensitas tinggi dan memiliki efek osteogenik. Efek tersebut bisa semakin meningkat ketika tubuh kamu bergerak pada arah yang berbeda dengan jeda selama beberapa detik. Hasilnya, tulang kamu menjadi lebih padat, kuat, dan terhindar dari bahaya cedera.
5. MENINGKATKAN STAMINA
Manfaat terbesar dari olahraga adalah meningkatkan stamina tubuh, itu juga yang akan kamu rasakan ketika olahraga tenis meja. Perlu kamu ketahui, olahraga ini membutuhkan pernapasan dan otot yang kuat, maksudnya kamu harus bergerak cepat sambil mengatur nafas dengan baik. Jika kamu sudah terlatih dengan hal tersebut, secara otomatis stamina tubuh semakin meningkat dan tidak cepat lelah.
6. MENGASAH FUNGSI OTAK
Selain untuk melatih otot tubuh, tenis meja juga menjadi jenis olahraga yang baik untuk mengasah fungsi otak. Hal ini dikarenakan, tenis meja mampu merangsang sel-sel otak yang mengatur pergerakan, motorik, dan strategi. Olahraga ini pun dapat melatih kemampuan berpikir agar kamu bisa merespon gerakan dengan cepat.
7. MENGEMBANGKAN KETAJAMAN MENTAL
Tenis meja bisa melatih kamu dalam memecahkan masalah dan teka-teki. Kemampuan tersebut bisa kamu dapatkan melalui kecepatan, putaran, dan penempatan bola pada saat bermain tenis meja.
8. SARANA BERSOSIALISASI
Banyak sekali jenis olahraga yang dijadikan sebagai sarana untuk bersosialisasi. Ini pun berlaku pada olahraga tenis meja. Kamu dapat melakukan olahraga ini secara berpasangan, baik itu dengan keluarga, teman, atau rekan kerja, sehingga bisa mempererat tali silaturahmi. Berbagai sumber / Firko