Minuman Alfaone
Lahat  

Aliran Sungai Lematang Meluap, Jalan Lintas Lahat – Pagar Alam Macet Total

IMG 20230309 WA0010

 

Lahat-Sumsel,  Extanews – Akibat cuaca extrim, hujan terus menerus mengakibatkan aliran sungai lematang meluap hingga menutupi jalan raya lintas lahat menuju Pagar Alam.

Dan akibat meluapnya sungai Lematang banjir pun melanda beberapa titik lokasi sepanjang aliran sungai Lematang, terpantau di lokasi kejadian Desa Tanjung sirih kecamatan Pulau pinang kabupaten Lahat, luapan air sungai sudah menutupi jalan sedalam 40 – 50 cm, yang mengakibatkan arus lalu lintas macet total.

Aliran Sungai Lematang Meluap, Jalan Lintas Lahat - Pagar Alam Macet Total

Di tempat terpisah kelurahan Bandar Agung RW 01 RT 01 lahat, satu keluarga yang nginap di kebun terjebak banjir dan jembatan akses satu satunya menuju kebun terendam air, sehingga menyulitkan evakuasi.

BACA JUGA INI:   Tinjau Lokasi Banjir di Kabupaten Muba, Pemprov Sumsel Antar Langsung Bantuan ke Rumah Warga Gunakan Perahu Karet

Muslimin Kohar ketua RW 01 kelurahan Bandar Agung Lahat menjelaskan, Jang (45) beserta keluarga yang merupakan korban yang terjebak banjir, memang biasa menginap di kebun.

” Selama ini Jang dan keluarga memang menginap di kebun, dan sudah di ingatkan untuk pulang dulu mengingat cuaca extrim” jelas muslimin.

Sementara team evakuasi terus berusaha menyelamatkan korban, Agung Babinsa Bandar Agung Menjelaskan team sedang berusaha menyebrangi sungai untuk menyelamatkan korban, takut air sungai akan terus naik.

” Kami semaksimal mungkin untuk menyelamatkan korban, team BPBD, Babinsa di bantu warga terus berupaya untuk mengevakuasi korban” tegasnya.

Sampai berita ini di terbitkan korban masih belum bisa di evakuasi, mengingat kondisi cuaca serta alat yang seadanya. (Ahmad)

lion parcel