1500 Nasi Kotak Per Hari Gratis bagi Warga

WhatsApp Image 2020 04 16 at 19.56.24 1

Palembang,Extranews-Dalam rangka percepatan penanganan dan pencegahan Virus Covid-19, anggota TNI-Polri kembali membagikan 1.500 nasi kotak untuk warga yang berada di lingkungan perkampungan dan di jalan-jalan di wilayah Kota Palembang, Kamis (16/4).

Kegiatan sudah di mulai sejak pukul 07.00 Wib. Dapur Umum TNI-Polri yang semula berada di lokasi Ex Kantor Kejaksaan Tinggi Sumsel samping Kantor Gubernur Sumsel, Palembang dan dipindahkan ke Markas Bekangdam II/Swj Jl. Sekanak Palembang, telah menyiapkan 1.500 nasi kotak perhari.

Pada hari ini, sasaran yang akan diberikan bantuan adalah buat kelompok masyarakat tertentu yang merasakan dampak sosial dan ekonomi dari pandemi Covid-19 yang berada di perkampungan maupun dijalan-jalan seperti, pekerja harian, pedagang keliling, tukang ojek, pemulung dan tukang becak.

BACA JUGA INI:   Dabuk Rejo, Kampung Tangkal Covid di OKI

Selain membagikan nasi kotak, personel dari TNI dan Polri juga menyampaikan himbauan kepada warga agar pentingnya sosialisasi Social Distanching, Jaga Jarak Pakai Masker dan selalu Cuci Tangan Pakai Sabun.

Kapendam II/Sriwijaya Kolonel Inf Djohan Darmawan menyampaikan bahwa, ini adalah kegiatan hari kedua, kemarin pada hari Rabu, tanggal 15 April 2020 pagi,  telah dilaksanakan peluncuran Dapur Umum Gugus Tugas Penanganan Covid-19 oleh Gubernur Sumsel, Pangdam II/Swj dan Kapolda Sumsel sekaligus mengecek langsung kesiapan alat peralatan memasak serta proses penyiapan dan pelaksanaan penyaluran atau pendistribusian ribuan nasi bungkus.

“Insya Allah, Dapur Umum TNI-Polri dan Pemda ini setiap hari  akan menyiapkan 1.500 paket Nasi Kotak untuk siang hari dan akan kita bagikan kepada warga yang lebih membutuhkan”, kata Kapendam, Kamis (16/4).

BACA JUGA INI:   Jubir Penanganan Covid Himbau Masyarakat Tetap Disiplin di Rumah Saja

“Kami dari, Kodam II/Swj dan Polda Sumsel akan terus memantau pelaksanaannya dan memastikan makanan tersebut akan tepat sasaran. Dan dengan adanya Dapur Umum ini, mudah-mudahan warga sangat senang dan terbantu bebannya ditengah-tengah Pandemi Covid-19”, ungkap Kapendam.rel

lion parcel