PLN Mengucapkan selamat idul fitri 2025

Walau Minim Anggaran Pilwabup Muara Enim Tetap Dilaksanakan

Walau Minim Anggaran Pilwabup Muara Enim Tetap Dilaksanakan
Liono Basuki Ketua DPRD Muara Enim

Ketua DPRD: Kita Gunakan Anggaran Sekretariat Dewan

 

Muara Enim – Extranews – Terkait dengan adanya pemberitaan bahwa Pemkab Muara Enim tidak memiliki anggaran untuk menyelenggarakan pemilihan Wakil Bupati Muara Enim sisa jabatan 2018-2023 seperti yang disampaikan Penjabat Sekda Muara Enim H.Riswandar SH MH kepada Media langsung mendapatkan tanggapan DPRD Muara Enim bahwa pemilihan wakil Bupati Muara Enim tersebut bukan lagi ranah Pemkab Muara Enim,mekanisme proses pilwabup ini sudah didewan tentu tidak memakai anggaran Pemkab,tapi menggunakan anggaran yang ada di sekretariat dewan,ungkap Lino Basuki Bsc, Ketua DPRD Muara Enim Sabtu(27/8/2022) saat dihubungi Awak media lewat telpon.

“memang kita tidak menggunakan anggaran itu, selama ini telah dikonsultasikan terus, dan dilakukan kajian kajian juga,seminimal menggunakan anggaran sekretariat,terang liono lagi.

Dijelaskan ketua DPRD Muara Enim asal partai Demokrasi Indonesia perjuangan tersebut, saat ini proses menuju pemilihan wakil bupati sisa masa jabatan 2018-2023 tersebut sudah berjalan di DPRD Muara Enim.
Ditegaskan Ketua DPRD Muara Enim bahwa,Masalah anggaran pemilihan Wakil Bupati Muara Enim,DPRD Muara Enim siap dan akan tetap melaksanakan Pilwabup Muara Eim sisa masa jabatan 2018-2023 tersebut sesuai dengan surat Kemendagri yang telah disampaikan kepada kami (DPRD-red) dengan menggunakan anggaran DPRD Muara Enim, walaupun anggaran tersebut minim bisa digunakan dewan dengan semaksimal mungkin untuk proses pilwabup tersebut.

BACA JUGA INI:   Dua Calon Ketua PWI Muara Enim Kembalikan Berkas Formulir

Lebih jauh Liono Basuki. Bsc mengatakan, terkait mekanisme menuju pemilihan Wakil Bupati Muara Enim yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat oleh DPRD Muara Enim, saat ini sudah memasuki beberapa tahapan tehnis yang sudah berjalan seperti proses pembentukan panitia khusus ( Pansus), tata tertib (Tatib) sudah selesai dilaksnakan, dan terakhir pembentukan panitia pemilihan baru akan dibentuk pada hari Senin 29 Agustus mendatang,kata Liono.

Sementara itu Zulharman. ST anggota DPRD Muara Enim dari partai Hanura dari fraksi partai pengusung menjelaskan bahwa dalam kode rekening pemilihan Wakil Bupati berdasarkan permendagri No 90 tahun 2019 tentang klasifikasi kodefikasi dan nomenklatur perencanaan pembangunan dan keuangan daerah tidak ada menjelaskan rekening untuk pemilihan Wakil Bupati, dan yang ada itu pemilu secara langsung pemilihan lima tahunan.
Menurut Zulharman Pemilihan Wabup tidak terjadwal waktunya dan tidak memakan banyak biaya.Untuk itu kode rekening yang dipakai yaitu program pelaksanaan dan fungsi DPRD yang sudah dianggarkan dalam anggaran induk 2022 terangnya.

BACA JUGA INI:   Pilkada Kembali ke DPRD dapat Tekan Pemborosan hingga Rp41 Triliun

Zulharman juga menjelaskan dalam pemilihan wabup tersebut tidak banyak menggunakan anggaran antara lain, rapat, makan dan minum secara umum, kedua kotak suara untuk pemilihan DPRD bisa menyurati KPU untuk meminjam kotak dan bilik suara ke tiga DPRD menyurati rumah sakit untuk cek kesehatan ke empat DPRD bisa menyurati TNI/Polri SatpolPP dalam menjaga keamanan dalam prosisi pemilihan dn terakhir surat suara hanya 45 lembar.Jadi tidak ada menjelaskan khusus pil Wakup ini akan memakan biaya begitu besar, justru dalam pilwakup ini yang diselenggarakan DPRD sangat murah dan tidak akan memakan biaya banyak jelas Zulharman. ST.

Sementara ketrua PKB yang juga anggota DPRD Muara Enim dareui partai dan fraksi pengusung Muhammad Candra mengaku mendukung proses pilwabup tersebut dan diharapkan berjalana lancar,namun belum bersedia menjelaskan lebar panjang karena menurutnya semua sedang dalam proses penyelesaian tahapan,kata Candra Minggu (28/8/2022).

BACA JUGA INI:   Bawa Batu Bara Ilegal, Mobil Box Ditangkap Polisi

Begitu juga ketika diminta kepana resmi nya jadwal pemilihan,Candra uga belum bersedia, nunggu hari seni saja setelah penilitia pemilihan terbentuk pada senin(29/8/2022) besok,nanti semuanya akan dijelaskan,katanya beralasan. [nur]

lion parcel