Sorong, Papua Barat – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke – 110 Kodim 1802/Sorong membangun sarana tambahan MCK sudah tampak hasilnya yang dibangun. Satgas dan warga terus berpacu dengan waktu untuk menyelesaikan pembagunan MCK bertempat di Kampung Kamlin Distrik Wemak Kabupaten Sorong. Kamis (25/03/2021).
Menurut Pasiter Kodim 1802/Sorong Kapten Inf Semba masyarakat kampung kamlin selalu bergotong royong dengan satgas TMMD Ke – 110 dalam mengerjakan sasaran tambahan sehingga Sudah sudah tampak hasilnya. “TNI – Rakyat terus memacu pembangunan MCK sehingga pada penutupan TMMD semuanya sudah rampung”
Kepala Kampung Thomas mengatakan “perehaban MCK warga sangat senang karena sudah lama dinanti – nanti untuk pembuatannya, setelah kehadiran Satgas TMMD warga langsung semangat untuk mengerjakan sampai tak kenal waktu mereka lakukan dengan harapan pembangunan MCK cepat selesai”
Sambung Pasiter “seperti diketahui program TMMD Ke – TA. 2021 adalah bentuk wujud pengabdian TNI kepada rakyatnya. Tugas mulia yang diamanah dalam program TMMD bertujuan dalam percepatan pembangunan di wilayah pedesaan terutama diprioritaskan untuk pembangunan wilayah tertinggal.