Berita  

TMMD Bojonegoro, Sempel Air Dikemas Untuk Diuji Dinkes

WhatsApp Image 2021 03 28 at 06.49.01

Bojonegoro – Meski dalam masa pandemi Covid-19, Anggota Kodim 0813/Bojonegoro tetap dengan semangat melaksanakan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) dengan mengindahkan protokol kesehatan.

Kali ini anggota satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro Serda Sugianto dan Tenaga Kesehatan Dona dan Arin Siswanto mengemas sempel air yang akan dibawa Dinkes.

“Kali ini kami bersama Tenaga Kesehatan sedang mengemas sempel air untuk dibawa ke Dinkes,” ucap Serda Sugianto, Senin (22/3/2021).

Anggota TMMD dan Tenaga Kesehatan mengambil sempel dari kamar mandi masjid Nurul Hidayah Dusun Kalongan Rt.08 Rw.04 Desa Jatimulyo.

“Kami mengambil sempel tersebut dari kamar mandi masjid Nurul Hidayah,” terangnya.

Sementara itu, Tenaga Kesehatan, Dona mengaku senang atas bantuan yang dilakukan oleh anggota satgas TMMD ke-110.

BACA JUGA INI:   Kades Jatimulyo, TMMD 110 Bojonegoro Lancarkan Transpotasi Masyarakat

“Terima kasih atas bantuannya, semoga kegiatan TMMD bisa lancar sampai kegiatan selesai,” ucap Dona. (Pendim 0813)

lion parcel