Pontianak – Danramil 1207-01/Pontianak Utara (Mayor Inf. Supanggih) yang bertanggung jawab atas dilaksanakannya serbuan vaksinasi covid-19 tahap pertama oleh satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak di wilayah Pontianak Utara yang bertempat di My Cafe Gym, Jl. Parit Makmur, Kelurahan Siantan Hilir, Kecamatan Pontianak Utara, Kamis (01/07/2021).
Antusias warga di wilayah Pontianak Utara yang meliputi 4 kelurahan sangat besar karena dengan adanya sosialisasi dari Koramil 1207-01/Pontianak Utara dan satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak sebelum diadakan serbuan vaksinasi covid-19.
Dengan menerapkan protokol kesehatan covid-19, antrian warga untuk mendapatkan vaksinasi tidak dilupakan satgas TMMD, karena warga terus berdatangan ke tempat serbuan vaksinasi. Dengan cekatan dan penuh keramahan satgas TMMD mengatur antrian.
(Pendim 1207/Pontianak)
Beranda
Berita
TNI
Serbuan Vaksinasi Covid-19 Oleh Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Terus Berlanjut