Kampar – Semangat tim Satgas TMMD Reguler ke-110 Kodim 0313/KPR dari Koramil 05/Kampar Kiri Sertu Rais dan Koptu Iskandar tidak mengenal lelah, dalam mengabdi untuk rakyatnya.
Dengan keikhlasan dan ketulusan, Satgas TMMD tetap bekerja bahu membahu membantu masyarakat demi terwujudnya pembangunan Box Cover dan jalan penghubung di Desa Bencah Kusuma, Kecamatan Kabun, Kabupaten Rohul, Selasa (02/03/2021).
Lantaran tidak mengenal lelah dan lupakan yang lain, jelas nyata terlihat, disaat Satgas yang lain sedang istirahat. Justru personil satgas TMMD 110 dari Kodim 0313/KPR Koramil 05/Kampar Kiri Sertu Rais dan Koptu Iskandar ini terus bermandikan keringat dibawah teriknya sinar matahari, mereka terus berjuang demi membebaskan rakyat dari terisolir.
Ditengah isu wabah Covid-19 (Virus Corona) tidak membuat TNI larut dalam kekhawatiran. mereka terus tancap gas dalam bertugas demi membangun sendi kehidupan guna meningkatkan mobilitas dan perekonomian masyarakat guna mendukung kepentingan pertahanan melalui karya bhakti TMMD Reg Ke-110 TA. 2021 di wilayah Kodim 0313/KPR.
TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reg ke-110 bertujuan membantu Pemerintah daerah (Pemda) dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan bersifat sasaran fisik maupun sasaran non fisik guna memantapkan Kemanunggalan TNI-Rakyat dalam rangka menyiapkan ruang, Alat dan kondisi (RAK) Juang yang tangguh.
Untuk sasaran Fisik, Pembangunan sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh masyarakat Desa Bencah Kusuma di wilayah Kabupaten Rohul berupa pembuatan Box Culvert dengan diameter panjang 4 M lebar 7 M sebanyak 1 unit.