Ratu Dewa Mengaku Kehilangan atas Wafatnya Tokoh Pers Sumsel, Alm Kurnati Abdullah

CE8ADEEE DA71 45AA BF6F F858FA1F1138

Ratu Dewa Mengaku Kehilangan atas Wafatnya Tokoh Pers Sumsel, Alm Kurnati Abdullah 

Palembang, Extranews  — Salah seorang yang merasa kehilangan atas wafatnya almarhum H Kurnati Abdullah, yang saat ini Ketua DKP PWI Sumsel, adalah Sekda Kota Palembang Drs. Ratu Dewa MSi.

Mendengar kabar atas kepergian Almarhum, Ratu Dewa menyampaikan rasa duka mendalam. Bahkan pagi Kamis, 14 Juni 2023, Dewa menyambangi rumah duka, di Lr Rambang depan Taman Makam Pahlawan.

Dewa menyampaikan turut berduka semoga almarhum  dinterima di sisi Allah Swt dan diampuni segala dosanya.

Ketua Dewan Kehormatan PWI Sumsel H Kurnati Abdullah (78) wafat setelah dirawat di Rumah Sakit Siti Fatimah, Selasa (13/6), pukul 21.09 WIB.

BACA JUGA INI:   HNU Ingatkan Kades PAW Jaga Amanah dan Pelayanan

Selain masih aktif sebagai Ketua DKP PWI Sumsel, Almarhum Kurnati pernah menjadi Ketua PWI Sumsel dua periode 1999-2009.

Menurut keluarga almarhum, Dwitri Kartini yang saat ini menjadi sekretaris PWI Sumsel, almarhum akan dimakamkan pada Rabu (14/6), di TPU Kamboja.

Ratu Dewa menuturkan, secara pribadi mengatakan, benar-benar merasa kehilangan dengan sosok beliau. Banyak pembelajaran yang didapat baik sebagai orangtua maupun seorang senior. Apalagi beliau punya hobi olahraga juga.

“Beliau sering kasih masukan dan mengingatkan untuk selalu rendah hati dan tidak sombong,” ujar Dewa.

Menurut keluarga almarhum, Dwitri Kartini yang saat ini menjadi sekretaris PWI Sumsel, almarhum akan dimakamkan pada Rabu (14/6), di TPU Kamboja.

BACA JUGA INI:   Ini Pesan Thia Yufada Selama Libur Sekolah

Menurut Wiwik, panggilan Dwitri Kartini, yang mewakili keluarga menyampaikan mohon dimaafkan atas segalah hilaf dan salah.

Kurnati Abdullah mengabdikan diri sebagai Wartawan sejak masa tahun 1960 an hingga terakhir sebagai wartawan di Harian Sriwijaya Post.  Firko

lion parcel