DPRD Kabupaten Lahat Gelar Rapat Paripurna Ke V
Lahat,Extranews – Dalam rangka membahas, laporan keterangan pertanggung jawaban ( LKPJ), kabupaten Lahat tahun anggaran 2020, DPRD kabupaten Lahat menggelar rapat paripurna ke V masa persidangan ke dua tahun sidang 2021, Senin (22/03).
Rapat tersebut bertempat di gedung DPRD Lahat, yang di hadiri wakil bupati Lahat, H Haryanto SE, MM, ketua DPRD Lahat, Fitrizal Homizi ST, wakil ketua 1 DPRD Lahat, Gaharu SE, wakil ketua ll, Sri Mulyati, sekda Lahat Deswan Irsyad S,PDI, jajaran OPD, denpom Lahat, serta undangan lainnya.
Rapat yang membahas laporan keterangan pertanggung jawaban (LKPJ), bupati Lahat, tahun anggaran 2020, di buka langsung Wakil bupati Lahat, H, Haryanto SE, MM
Berdasarkan daftar hadir, yang sudah di sampaikan sekwan, rapat paripurna forum terpenuhi, dan rapat resmi di buka untuk umum.
Wakil bupati Lahat, menyampaikan laporan keterangan pertanggung jawaban kepala daerah, tahun 2020, yang secara fisik telah di sampaikan pada tanggal 19 Maret 2021 kemarin.
“Laporan tersebut berupa informasi, penyelenggaraan pemerintahan daerah, berdasarkan kondisi nyata selama satu tahun anggaran, yang di mulai per satu januari, sampai 31 Desember 2020, yang memuat kebijakan, dan kegiatan kepala daerah, berikut perangkat daerah dalam menyelenggarakan pemerintahan daerah” jelasnya.
Apa yang di kemukakan wakil bupati Lahat, kiranya dapat memberikan gambaran, secara umum jalannya roda pemerintahan kabupaten Lahat selama satu tahun.
“Kami menyadari bahwa apa yang kami sampaikan dalam laporan, LKPJ tahun anggaran 2020, masih banyak terdapat kekurangan, yang perlu di sempurnakan lagi” terangnya.
Ahmad