Palembang, Extranews —- Menanamkan rasa syukur di bulan suci Ramadhan, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumsel kembali membagikan bingkisan sembako jelang Idul Fitri 1443 Hijriah.
Paket sembako dibagikan untuk wartawan yang senior dan para janda-janda wartawan serta pengurus PWI yang membutuhkan.
Kepedulian pengurus PWI Sumsel dari acara buka bersama dan bagi bagi sembako dari sumbangan para pengurus dan dari jaringan PWI Peduli Sumsel, telah didistribusikan sejak Senin (25/4).
Ketua PWI Sumsel Firdaus Komar mengatakan, pembagian paket sembako kepada pengurus PWI, senior serta para janda wartawan adalah bentuk kepedulian dan tanda terimakasih organisasi pada semua pengurus yang selama ini telah membantu PWI dalam menjalankan roda organisasi.
“Jangan dipandang nilai isi paket sembako karena tidak seberapa, inilah yang bisa kami berikan sekedar untuk membantu sedikit kebutuhan jelang hari raya Idul Fitri 1443 H” Ucap pria yang kerap disapa Firko ini
Firko berharap kegiatan pembagian sembako akan terus berlanjut setiap bulan Ramadhan dengan jumlah paket yang lebih banyak lagi tidak hanya pengurus saja yang dapat akan mengupayakan anggota juga dapat bagianbagian, harapnya
Pembagian paket sembako dengan isi gula, terigu, susu, syrup, coco cola dan mie instan disambut gembira bagi yang menerimanya, dapat dipastikan semua pengurus PWI dan janda wartawan membawa pulang paket sembako
“Terima kasih pada PWI setidaknya paket sembako ini menambah kegembiraan kami sambut lebaran” Tandas Lutpi salah seorang pegawai sekretariat PWI. tk