PTBA Bantu Korban Kebakaran

1A20D28E F81D 41C5 9F19 8D152D8E4665

Muaraenim, Extranews —
Aksi cepat tanggap untuk memberikan bantuan bencana dilakukan PT Bukit Asam Tbk (PTBA) bersama Pemerintah Kabupaten Muara Enim kepada 8 Kepala Keluarga (KK) warga Dusun I Desa Gunung Megang Dalam Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim yang mengalami musibah kebakaran, Selasa (18/5).

Dalam kesempatan itu Manajemen PTBA diwakili Senior Manajer Corporate Social Responsibility (CSR) PTBA Hartono didampingi Asisten Manajer Bina Lingkungan CSR PTBA Hartoyo bersama Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim Dr H Nasrul Umar SH MM didampingi Camat Gunung Megang Ardiansyah, langsung menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran di Gunung Megang Dalam Dusun 1 Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim.

 

Total bantuan CSR PTBA secara keseluruhan senilai Rp39 juta dengan rincian total bantuan sembako senilai Rp9 juta dan untuk bantuan uang tunai senilai Rp 30 juta. Adapun rincian untuk bantuan paket sembako meliputi 40 sak beras seberat 5 kg, susu kental manis sebanyak 30 buah, minyak goreng seberat 5 kg sebanyak 3 buah, air mineral sebanyak 38 dus, mie instan sebanyak 40 dus, gula pasir sebanyak 40 kg, dan kopi sebanyak 10 kg.
Sedangkan untuk bantuan uang tunai akan diserahkan untuk 2 unit rumah hangus dengan masing-masing senilai Rp10 juta dan untuk rumah terdampak untuk 2 unit rumah akan diberikan masing-masing sebesar Rp5 juta.

BACA JUGA INI:   Ini dia! Jawaban Gaikindo Soal Bangun Pabrik Semikonduktor di Indonesia

 

Senior Manajer Corporate Social Responsibility (CSR) PTBA Hartono, menyampaikan rasa duka mendalam atas musibah kebakaran yang dialami 8 Kepala Keluarga warga Dusun I Desa Gunung Megang Dalam Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim.
“Semoga warga yang tertimpa musibah diberikan kekuatan dan ketabahan dari Tuhan dalam menghadapi ujian yang teramat berat ini. Bantuan ini bentuk kepedulian PTBA, dengan harapan bantuan dari Perusahaan bisa sedikit meringankan beban warga dan kiranya bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” ucap Hartono.

 

Sementara itu, Pj Bupati Muara Enim Dr H Nasrul Umar SH MM, mengucapkan terima kasih kepada PTBA yang begitu peduli kepada warga yang terdampak musibah kebakaran. “Jangan bosan-bosan untuk membantu masyarakat kami. Kami titipkan masyarakat kami karena jika mengandalkan APBD Kabupaten Muara Enim maka tentu tidak akan cepat dalam membantu masyarakat kami,” ungkapnya.
Sementara itu, Camat Gunung Megang, Ardiansyah menguraikan kronologis terjadinya kebakaran yang kemungkinan besar terjadi akibat dari konsleting listrik di salah satu plafon rumah sehingga merembet ke sebelah rumah. Kebakaran terjadi sekitar pukul 15.45 WIB.
Total warga yang mengalami korban kebakaran sendiri berjumlah 8 Kepala Keluarga (KK) atas nama Yunus, Defani, Medi Irawan, Valentino, Andre, Mastura dan Nur Aini. Sedangkan untuk pemilik rumah yang terbakar, saat ini dipindahkan kerumah saudara terdekat.
“Atas bantuan dari 7 unit damkar Alhamdulillah dapat teratasi. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini dan untuk total kerugian sendiri masih dalam proses perhitungan. Kami sangat berterimakasih atas seluruh perusahaan yang turut meringankan beban korban kebakaran Gunung Megang,” ucap Ardiansyah.NH
PEDULI : Pj Bupati Muara Enim bersama Senior Manajer CSR menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran. Tampak juga Pj Bupati melihat puing-puing bangunan rumah korban kebakaran.F580178F 59D5 4DF7 89FD 15BFA2969BDF

lion parcel