PLN Mengucapkan selamat idul fitri 2025

Polres Muara Enim Ungkap Senpi dan Terima Serahan Dari Masyarakat

IMG 20230313 WA0011

 

Muara Enim, Extranews – Jajaran kepolisian resort (Polres) Muara Enim berhasil melaksanakan giat Operasi Senjata Api hpRakitan (Senpira) Musi Tahun 2023. Dalam ungkap Kasus Ops Senpira Musi yang dilaksanakan secara tertutup selama 15 hari sejak 23 Februari – 10 Maret 2023.

“Kita berhasil menyita Senpira dari tangan pelaku pemilik tanpa dilengkapi dokumen resmi. Total dalam kasus Ops Senpira Musi Tahun 2023 ini, terdapat 9 kasus dan 9 tersangka, dengan sejumlah barang bukti sebanyak 3 pucuk Senpira Laras panjang, Laras pendek sebanyak 6 pucuk, amunisi 24 butir, dan slongsong Amunisi 2 butir,”ungkap Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi didampingi Kasi Humas RTM Situmorang dan para Kapolsek jajaran yaberhasil ungkap kasus dan terima serahan senpi dari masyarakat pada Senin (13/3)katanya saat konferensi pers dipolres Muara Enim.

BACA JUGA INI:   Gudang Pupuk Hangus Dikunyah Si 'Jago Merah Meriah'

Dijelaskan Kapolres dalam Ops Senpira Musi 2023 sebelumnya pihaknya juga sudah memberikan sosialisasi kepada masyarakat serta kerjasamanya kepada pemerintah daerah maupun Kecamatan serta desa untuk menghimbau agar bagi yang memiliki senpira dapat diserahkan secara sukarela.

“Kita juga sudah memberikan sosialisasi kepada masyarakat serta kerjasamanya kepada pemerintah daerah maupun Kecamatan serta desa untuk menghimbau agar bagi yang memiliki senpira dapat diserahkan secara sukarela dan total penyerahan Senpira secara sukarela tersebut, terdapat total 94 Senpira dengan berbagai jenis,”terangnya.

Dijelaskan Kapolres Muara Enim dalam Ops Senpira kali ini Polres Muara Enim meraih nomor urut satu dalam ungkap kasus Senpira secara tertutup di jajaran kepolisian daerah (Polda) Sumatera Selatan pada tahun 2023 ini.

“Polres Muara Enim memang cukup banyak penyerahan Senpira secara sukarela di wilayah Polda Sumsel. Namun Polres Ogan Ilir terbanyak yaitu sebanyak 101 pucuk Senpira sedangkan kita berada diurutan kedua dengan 94 Senpira serahan.Namun, dalam ungkap kasus Senpira secara tertutup diwilayah Polda Sumsel tersebut, Polres Muara Enim berada diurutan nomor satu ungkap kasus Senpira dengan total 9 orang tersangka,”bebernya.

BACA JUGA INI:   Singgung Politisasi Hukum, PDIP Kutuk Keras Pembiaran Judol

Terakhir, Kapolres mengucapkan terima kasih atas kesadaran masyarakat Muara Enim atas kesediannya menyerahkan Senpira.

“Terimakasih kerjasamanya dengan pemerintah serta masyarakat yang telah berpartisipasi dalam penyerahan sukarela Senpira di Polsek-Polsek jajaran Polres Muara Enim, dan memang dari awal kita instruksikan disetiap satuan yakni Satreskrim wajib untuk mengungkap kasus Senpira, karena hal ini kita lakukan demi terciptanya Kamtibmas di wilayah hukum Polres Muara Enim ,”jelasnya.

Kemudian para tersangka kasus senpi. Juga akan dilakukan pendalaman terkait penggunaan,mendapatkan senpi nya dimana dengan cara apa,semuanya sedang dilakukan pendalaman oleh penyidik,soal pendalamannya mati setelah selesai baru akan di jelaskan ,kata kapoltes mengakhiri jumpa persnya kepada media yang bertugas di Muara Enim. (nur)

BACA JUGA INI:   Pj Gubernur Elen Setiadi Ajak Kapolda Sumsel Pererat Sinergitas Ciptakan Kondusifitas Daerah Jelang Pilkada Serentak 2024

 

lion parcel