TNI  

PMI Bojonegoro, Kerahkan Alat Lengkap Spraying Dukung TMMD Tambakrejo

WhatsApp Image 2021 03 12 at 09.49.49

Bojonegoro – Dalam Mendukung dan Menyukseskan Program TMMD ke 110 tahun 2021 Kodim 0813/Bojonegoro yang di laksanakan di Desa Ngrancang Kecamatan Tambakrejo Kabupaten Bojonegoro Pihak Palang Merah Indonesia (PMI) Melalui Bidang Penanggulangan Bencana (PB) Melaksanakan Penyemprotan Disinfektan menggunakan armada mobil spraying yang di miliki oleh PMI Kabupaten Bojonegoro, Rabu (10/03/2021).

Staf PB PMI Kabupaten Bojonegoro Wahyu Theo Alfian Menuturkan bahwa dalam mendukung program TMMD di Desa Ngrancang kali ini pihak PMI Kabupaten Bojonegoro Menerjunkan Mobil Spraying dan Alat Spraying Manual serta 4 Personel PMI Kabupaten Bojonegoro.

“Hal ini untuk melaksanakan Penyemprotan disinfektan di beberapa Titik Pusat fasilitas umum desa maupun fasilitas tempat Ibadah,” kata Staf PB PMI Kabupaten Bojonegoro.

BACA JUGA INI:   Satgas TMMD, Bersama Damkar Bojonegoro Simulasi Pemadaman Api

Selain menerjunkan alat Spraying Pihak PMI Kabupaten Bojonegoro Juga membagikan Pamflet maupun Banner mengenai budaya Pola Hidup Bersih dan Sehat ( PHBS). (Pendim 0813)

lion parcel