PLN Mengucapkan selamat idul fitri 2025
Berita  

PLN Mengajar di SMA LTI IGM, Perkuat Literasi Kelistrikan

39C423C6 F7BF 43F5 B93A A29E2E264827

PLN Palembang Perkuat Literasi Kelistrikan di Kalangan Pelajar Lewat Program “PLN Mengajar” Bersama SMA LTI IGM Palembang

Palembang, extranews —- PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Palembang menggelar kegiatan edukatif bertajuk PLN Mengajar bersama siswa-siswi SMA LTI Indo Global Mandiri (IGM) Palembang, Kamis (17/4). Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen PLN dalam mendukung peningkatan literasi kelistrikan generasi muda.

A949B7CE 9F7B 4996 B341 230E09ED05A8
Kegiatan PLN Mengajar di SMA LTI IGM

41596A81 FC7B 4B43 AF0A A30BE95B3790 32F62F31 DEF3 43E6 A276 44737CDB9599

Bertempat di Ruang Rapat Lantai 3 Kantor PLN UP3 Palembang, acara dibuka secara resmi oleh Manager PLN UP3 Palembang, Henry Nugroho. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini dirancang untuk menumbuhkan kesadaran dan pemahaman siswa mengenai peran penting ketenagalistrikan dalam kehidupan sehari-hari.

“PLN Mengajar merupakan upaya kami untuk menanamkan pemahaman sejak dini tentang kelistrikan kepada generasi muda. Harapannya, kegiatan ini bisa memantik rasa ingin tahu, sekaligus membentuk semangat belajar dan inovasi di bidang energi,” ujar Henry.

BACA JUGA INI:   Indahnya Air Mancur Menari Di Lapangan Gasibu Bandung

Para peserta diberikan edukasi seputar keselamatan ketenagalistrikan, proses bisnis PLN, serta pengenalan kerja Tim PDKB (Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan) dalam mendukung keandalan listrik. Selain itu, dilakukan pula sosialisasi aplikasi PLN Mobile yang bertujuan untuk mendekatkan layanan PLN kepada pelanggan melalui teknologi digital.1301C093 9024 4164 B3FE AD8AD86E45F1 DEC5BA5F 1EFF 4DE6 B90C F18EBA938EB1 3055DD4F 2298 4112 98FA 9632ED749819

Rangkaian kegiatan ini juga melibatkan kunjungan edukatif ke Palembang Command Center (PCC), pusat pemantauan dan penanganan gangguan kelistrikan yang terintegrasi. Siswa melihat langsung bagaimana laporan gangguan dari pelanggan ditindaklanjuti secara real-time melalui PLN Mobile dan Contact Center PLN 123. Mereka juga dikenalkan dengan HSSE Control Room, yang menampilkan pemantauan proses perbaikan di lapangan secara daring.

Antusiasme tinggi terlihat dari para peserta. Doni, salah satu siswa, mengungkapkan rasa senangnya bisa mengenal PLN dari dekat.
“Saya sangat senang bisa ikut kegiatan ini. Ternyata tanggung jawab PLN sangat besar dalam menjaga pasokan listrik. Ini pengalaman pertama saya, dan sangat membuka wawasan,” ujarnya.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMA LTI IGM Palembang, Muntaz, S.Pd., turut mengapresiasi langkah PLN.
“Kami sangat berterima kasih atas kesempatan yang diberikan. Ini bukan hanya kunjungan, tetapi pembelajaran nyata bagi siswa,” katanya.

BACA JUGA INI:   Thia Yufada Dikukuhkan sebagai Bunda Baca

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu (UID S2JB), Adhi Herlambang, menegaskan pentingnya kolaborasi dunia industri dan pendidikan dalam membentuk generasi masa depan yang ‘melek’ energi.

“PLN Mengajar adalah bagian dari komitmen kami untuk berkontribusi dalam dunia pendidikan. Dengan mengenalkan dunia kelistrikan sejak dini, kami berharap tercipta generasi muda yang peduli, paham, dan mampu menjadi bagian dari solusi energi masa depan,” pungkas Adhi. Firko

lion parcel