PALEMBANG-SUMSEL, ExtraNews – Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Forum Cakar Sriwijaya (FCS) Kota Palembang Masa Bakti 2024 – 2029 oleh Pj Walikota Palembang, Drs H Ratu Dewa MSi di rumah dinas Walikota Palembang Sabtu (15/06/2024).
Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus DPC FCS Kota Palembang Masa Bakti 2024 – 2028 ini dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia raya dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu mars Forum Cakar Sriwijaya, kata sambutan dari Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Forum Cakar Sriwijaya, HM Soleh, pembacaan Surat Keputusan (SK) DPC dan pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Forum Cakar Sriwijaya se-Kota Palembang, penandatanganan, penyerahan SK, serah terima bendera petaka dan sesi foto bersama serta pertunjukan seni atraksi.
Kata sambutan dari Ketua DPC Forum Cakar Sriwijaya terpilih, M Ibnu Fauzan SE, pesan dan kesan dari Ketua Dewan Pembina Forum Cakar Sriwijaya, Pj Walikota Palembang, Drs H Ratu Dewa MSi melalui Plt Asisten II Pemkot Palembang, H Rudi Indawan SH MKn dalam kata sambutannya mengatakan, “Sebagai organisasi yang bergerak dibidang sosial dan kemasyarakatan, Forum Cakar Sriwijaya memiliki peran yang sangat penting dalam mendukung program-program pembangunan kota. Semoga, dengan kepengurusan baru ini dapat menjadi garda terdepan dalam memajukan Kota Sriwijaya melalui berbagai ide dan gagasan”, harapnya.
“Saya yakin, dengan semangat dan dedikasi yang tinggi, Forum Cakar Sriwijaya yang telah memberikan kontribusi sosial terhadap masyarakat berupa pembagian takjil di bulan suci ramadhan dan aksi bela Palestina telah mampu menghadirkan perubahan positif dan memberikan kontribusi yang berarti bagi kemajuan bersama”.
“Saya juga menghimbau, kepada seluruh anggota dan masyarakat kota Sriwijaya untuk memberikan dukungan penuh kepada pengurus baru ini dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya”, himbaunya.
“Mari kita bersama-sama menggalang kekuatan untuk mengatasi berbagai tantangan yang ada dimasyarakat, seperti, pengentasan kemiskinan, peningkatan kualitas pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan sosial. Mari kita jadikan periode ini sebagai awal yang gemilang untuk masa depan Kota Sriwijaya yang lebih cemerlang”, ajaknya.
“Selamat kepada seluruh pengurus DPC Forum Cakar Sriwijaya yang baru. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kekuatan dan bimbingannya kepada kita semua dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab yang telah diamanahkan”, ucapnya.
Pembacaan, penandatanganan dan penyerahan SK DPC dan PAC Forum Cakar Sriwijaya se-Kota Palembang ini dihadiri dan disaksikan oleh, Dandim 0418 Palembang, Letkol Kav Ferdiansyah S.sos yang diwakili oleh Danramil 02/Pakjo Palembang, Kapten Arm Zainal Arifin, Ketua Dewan Penasehat Forum Cakar Sriwijaya, Abah Uchin, Ketua Umum (Ketum) DPP Forum Cakar Sriwijaya Provinsi Sumsel, HM Soleh beserta pengurus dan anggota, Ketua DPC Forum Cakar Sriwijaya Kota Palembang, M Ibnu Fauzan SE beserta pengurus dan anggota nya yang baru dilantik, Ketua, pengurus dan anggota PAC Forum Cakar Sriwijaya se-Kota Palembang, Plt Asisten II Pemkot Palembang, H Rudi Indawan SH MKn berikut para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkot Palembang dan Camat Bukit Kecil Palembang, Hefnianto SH MH.
Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus DPC Forum Cakar Sriwijaya Kota Palembang Masa Bakti 2024 – 2029 ini berdasarkan SK Nomor : 080/DPP.FCSSS/SK/VI/2024 DPP Forum Cakar Sriwijaya Sumatera Selatan (FCSSS) Tentang : Penetapan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Palembang FCSSS Masa Bakti 2024-2029.
Susunan Kepengurusan DPC Forum Cakar Sriwijaya Kota Palembang.
Dewan Pembina :
1. Walikota Palembang
2. Ketua DPRD Kota Palembang
3. Kapolrestabes Palembang
4. Dandim 0418 Palembang
5. Kajari Kota Palembang
6. RM Fauwaz Diradja SH MKn
Dewan Penasehat :
1. Amran Muslimin
2. Junaidi
3. Gerri Hari Wijaya
4. Iman Pahleavi
5. Heriyansyah
6. Imron Sahabat
Ketua : M Ibnu Fauzan SE
Wakil Ketua I : Zainudin
Wakil Ketua II : Ari Wibowo
Sekretaris : Yuster Alwadi
Wakil Sekretaris I : Zulfahmi SH
Wakil Sekretaris II : KMS Dodi
Bendahara : Hermanto Syayuti
Wakil Bendahara : Rahmad Romadhon
Bidang Organisasi, Kader dan Keanggotaan
Ketua : Amran Darmawan
Anggota :
1. Damro (Adam Negro)
2. Nurrohman
3. Baharuddin
Bidang Keagamaan dan Kerohanian
Ketua : Aan Saputra
Anggota : M Rusli, Firdaus dan Aziz Muslim.
Bidang Koperasi dan UMKM
Ketua : Zulharman
Anggota : Kgs Aldi Sazali, Rudini dan Herman Sawiran.
Bidang Pemuda, Olahraga, Seni dan Budaya
Ketua : Zulfahmi
Anggota : Herlan Habi Bursyah, Abror, M Firdaus Honuzula dan Mulyanto.
Brigade
Komandan : Insan
Anggota : Ubay, Arman, Piyan, Herman dan Borik.
Ditetapkan di Palembang, (15/06/2024) DPC FCS yang ditandatangani Ketum DPP FCS, HM Soleh dan Sekretaris Jenderal (Sekjend) DPP FCS, Achmad Saqqi Al Banna SH. (yn)