PLN Mengucapkan selamat idul fitri 2025

HUT Bhayangkara ke-73. Polres Pagaralam berikan Apresiasi Organisasi Wartawan

index 7
Foto bersamapara ketua organisasi dan kapolres Pagaalam

Pagaralam,Extranews – Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara yang ke-73 Polres kota Pagaralam memberikan penghargaan kepada beberapa Organisasi Wartawan beserta toko masyarakat Sebagai bentuk apresiasi karena telah terciptanya Pilkada dan Pemilu yang damai dan kondusif

Dari berbagai Organisasi wartawan yang mendapat penghargaan, yaitu Aliansi Jurnalistik Online Indonesia (AJOI) Pagaralam dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI). Sedangkan untuk Organisasi Masyarakat, yaitu FPI Tokoh Masyarakat Tokoh Agama dan Sencom.Dan Selain itu juga Polres Pagaralam memberikan penghargaan kepada anggotanya yang berprestasi. Penghargaan ini diberikan di Aula Wirasatya 96 Mapolres Pagaralam, Rabu (10/7)

Kapolres Pagaralam, AKBP Trisaksono Puspo Aji mengatakan, penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja rekan-rekan media dan Ormas yang telah memberikan informasi dan menjaga ketentraman di tengah masyarakat. Sehingga dengan jalinan mitra kerja bersama awak media dan ormas ini bisa tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

BACA JUGA INI:   Satu Jam, Rumah Panggung Rata dengan Tanah

“Dengan bantuan awak media dan ormas, kami berharap ke depan Polri bisa semakin meningkatkan kinerja dan profesionalisme. Tidak hanya dalam segi formal seperti ekspos kasus, awak media juga bisa memberikan input kepada Polres Pagaralam terkait informasi masyarakat yang membutuhkan,” jelasnya.

Lanjutt..Kapolres berharap hubungan mitra kerja antara awak media, ormas, dan tokoh masyarakat dengan polisi akan semakin solid, kuat, dan sinergis. Bukan hanya dalam hal publikasi, melainkan juga bersama-sama meningkatkan kepedulian sosial kepada masyarakat. “Semoga hubungan yang baik ini terus berjalan sesuai yang di harapkan,” Ucapnya

Kegiatan puncak peringatan hari Bhayangkara ke-73 ini dihadiri Wali Kota Pagaralam Alpian Maskoni SH, Wakil Wali Kota Muhammad Fadli, Sekretaris Daerah Syafrudin, Wakil Ketua II DPRD Dedi Stanza SH, OPD Pemkot Pagaralam, Dan beserta Forkopimda Kota Pagaralam.rian

lion parcel