Hari Kontrasepsi Se-Dunia, Empat Lawang Raih Peringkat Terbaik, Terima Penghargaan Pelayanan KB Serentak Sejuta Ekseptor
Empat Lawang, extranews – Dalam pelaksanaan kegiatan pelayanan KB Serentak Sejuta Ekseptor yang dimulai sejak tanggal 29 Juni 2020 lalu, Kabupaten Empat Lawang jauh meninggalkan 16 kabupaten / kota se Sumatera Selatan. Atas prestasi peraihan kabupaten terbaik ini, Empat Lawang menerima piagam penghargaan yang diserahkan langsung oleh kepala perwakilan BKKBN Provinsi Sumsel, Novian Andusti.
Penyerahan piagam penghargaan yang diterima oleh Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad, Ketua TPKK, Hepy Safriani, Kepala BKKBN Empat Lawang dilaksanakan di ruang rapat Madani, Rabu (30/9).
Kepada sejumlah awak media usai penyerahan piagam penghargaan tersebut Kepala BKKBN Sumsel, Novian Andusti menerangkan, peraihan prestasi yang pantastis melampaui target, yang mana mengalami peningkatan yang signifikan, mencapai 231 persen, khususnya untuk pemakaian Implan dan IUD.
“Prestasi yang luar biasa, pada hari kontrsepsi se dunia, Empat Lawang melampaui target, melebihi 231 persen dari target. Dengan ini, atas usul BKKBN Sumsel ke pusat, Empat Lawang diberikan penghargaan, karena sudah sungguh-sungguh menjalankan program BKKBN,” ungkapnya.
Melihat kesungguhan dan prestasi pencapaian target yang lebih jauh dari 16 kabupaten/kota lainnya di Sumsel, lanjutnya, BKKBN Provinsi Sumsel optimis kedepannya akan lebih meningkat lagi. Karenanya, Empat Lawang akan diusulkan juga akan menerima penghargaan pada Manggala Karya tahun 2021 nanti.
“Ya, itu tadi ini saja melampaui jauh dari target, Insyah Allah kedepannya akan lebih meningkat lagi. Kita optimis dengan bapak bupati yang sungguh-sungguh menjalankan program untuk kepentingan masyarakatnya,” tandasnya.
Sementara itu, Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad menyampaikan, pencapaian prestasi ini atas kerjasama yang baik antar mitra BKKBN Empat Lawang, yakni dengan pihak kecamatan, desa. Karenanya, dalam kesempatan ini ia mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang sudah memberikan kontribusinya.
“Kita mencapai target, bahkan lebih, ini semua atas kerja keras pihak yang bermitra dengan BKKBN, karena itu, saya selaku bupati mengucapkan banyak terima kasih kepada para camat, kades dan pihak lainnya atas jerih upayanya. Tidak lupa juga kepada beliau (menunjuk Novian Andusti) yang telah berkenan datang dan hadir di tengah-tengah masyarakat, semoga dengan ini akan memotivas masyarakat kita untuk lebih mendukung program-program pemerintah untuk mewujudkan visi-misi Empat Lawang MADANI,” harapnya. (WWK)