Pasang Iklan Murah Disini
Pasang Iklan Murah Disini
TNI  

Doa Warga, Semoga TNI Selalu Jaya dan selalu Dekat Dihati Rakyat

Kapuas – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke – 110 Kodim 1011/KLK Kapuas telah mengerjakan pembangunan jalan usaha tani di Desa Saka Lagun Kecamatan pulau Petak yang saat ini telah menjadi berkah bagi warga desa. Karena dengan adanya jalan baru ini merupakan kenikmatan tersendiri buat warga Desa Saka Lagun.

Para petani sudah tidak sabar untuk segera dapat menggunakan jalan usaha tani tersebut. Karena selama ini jalan yang dilewatinya hanya jalan bertanah dan berbatu, tetapi saat ini sedang dirubah menjadi jalan yang dirabat agar segera menikmati jalan yang lebih bagus.

Selain jalan untuk petani juga sebagai akses warga untuk aktifitas warga diluar pertanian. Tentunya Jalan ini akan menjadikan semua aktifitas warga semakin lancar dan dapat mengembangkan perekonomian dengan maju, karena infrastruktur jalan yang bagus akan menjadi penunjang utama untuk mengembangkan ekonomi.

BACA JUGA INI:   Dorong Minat Baca Masyarakat, Satgas TMMD Bojonegoro Terjunkan SI MOKOS

“Jalan usaha tani tersebut nantinya pasti akan semakin ramai dilewati warga masyarakat, karena warga pasti akan lebih semangat untuk melakukan aktifitas, karena untuk menuju lahan pertanian semakin lancar. Dengan lancarnya jalan menuju lahan pertanian tentunya roda perekonomian juga dapat berjalan dengan lancar dan nantinya desa tersebut akan menjadi desa yang maju sekaligus sejahtera,” terang Zulkifli, Rabu (10/3/2021).

Tentu saja bagi warga Desa Saka Lagun, ini merupakan program yang mengangkat tingkat perekonomian secara nyata, bahkan membangkitkan gairah dan semangat masyarakat termasuk anak – anak dan generasi muda, untuk itu semoga TNI terus jaya dan selalu dihati rakyat. (*)

BACA JUGA INI:   Pemandangan penuh keakraban menunjukan kebersamaan antara TNI dengan warga yang semakin kompak setiap harinya.