PLN Mengucapkan selamat idul fitri 2025

DLH Kabupaten PALI Gelar Aksi Bersih-bersih di 10 Titik Desa Tempirai Peringati World Cleanup Day 2024

804DB4FC 85CD 4B44 A427 DBFD139ED606

DLH Kabupaten PALI Gelar Aksi Bersih-bersih di 10 Titik Desa Tempirai Peringati World Cleanup Day 2024

PALI, Extranews -– Dalam rangka memperingati Hari Bersih-bersih Dunia atau World Cleanup Day (WCD), Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) mengadakan aksi bersih-bersih di Desa Tempirai Induk, Kecamatan Penukal Utara pada Minggu (29/09/2024).

Acara ini diwarnai dengan kegiatan pembersihan di 10 titik strategis yang tersebar di desa tersebut.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten PALI, Bakrin A.Ma, menegaskan pentingnya aksi ini sebagai langkah nyata menjaga kebersihan lingkungan.

“World Cleanup Day merupakan gerakan bersih-bersih global yang diharapkan dapat menginspirasi semua lapisan masyarakat untuk turut berkontribusi dalam menjaga kebersihan lingkungan. Dimulai dari hal sederhana seperti tidak membuang sampah sembarangan,” jelas Bakrin.

BACA JUGA INI:   Wagub Apresiasi Rakernas IMA di Palembang

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya sebatas aksi pembersihan, tetapi juga menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya merawat lingkungan.

“Kebersihan adalah tanggung jawab kita bersama. Dengan menjaga kebersihan, kita juga menyelamatkan masa depan,” ujarnya.

Kegiatan ini melibatkan berbagai elemen, mulai dari pemerintah daerah, perangkat desa, pelajar dari SD hingga SMA, masyarakat umum, hingga berbagai organisasi kemasyarakatan di wilayah Kabupaten PALI.

Partisipasi ini menunjukkan komitmen bersama dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Peringatan World Cleanup Day 2024 di Desa Tempirai Utara menjadi bukti bahwa kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab kolektif yang membutuhkan peran aktif semua pihak.

Dengan semangat gotong royong, masyarakat PALI berharap dapat mewujudkan lingkungan yang lebih bersih dan sehat bagi generasi mendatang. Rita

lion parcel