TNI  

Danramil 1501-02/Pulau Hiri menyapa Emak-emak

WhatsApp Image 2021 06 18 at 07.13.082

Program TNI Manunggal Masuk Desa atau lebih populer dengan sigkatan TMMD ini selain pembangunan Fasilitas umum yang lebih penting lagi yaitu terciptanya kemanggulan TNI dan Rakyat dimana dalam perwujudannya selalu terjalin Komunikasi aparat kewilayahan dengan Masyarakat didaerah binaannya atau Lokasi yang menjadi sasaran TMMD.

berangkat dari hal itu, Danramil 1501-02/Pulau Hiri terus membangun komunikasi dengan siapa saja dimana Lokasi TMMD berada. Dimana Program TMMD ke 111 TA 2021 lokasi yang ditentukan yaitu berada di Kecamatan Pulau Moti dan Sasaran pekerjaan tersebar di enam kelurahan yang ada di Kecamatan Pulau Moti.

Dalam suatu Momen terlihat jelas Danramil 1501-02/Pulau Hiri menyapa para Ibu-ibu yang berada di Kelurahan Tafaga Kecamatan Pulau Moti. Para Ibu-ibu atau istilah para Milenial yaitu sering disebut Emak-emak terlihat begitu sumringah disapa dan diajak ngobrol oleh Kapten Inf Muji Utama. Para Ibu-ibu harus dirangkul dalam kegiatan TMMD ke 111 karena The Power Of emak-emak sangat luar biasa, seloroh Danramil 1501-02/Pulau Hiri tersebut.

BACA JUGA INI:   Komsos Hadirkan Rasa Persaudaraan Antara Satgas TMMD dan Warga
lion parcel