Pasang Iklan Murah Disini
Pasang Iklan Murah Disini
Pasang Iklan Murah disini

Cegah Virus Corona, Medco E&P Melaksanakan Sosialisasi Covid-19 di Suak Tapeh

Cegah Virus Corona, Medco E&P Melaksanakan Sosialisasi Covid-19 di Suak Tapeh

TANJUNG LAUT, BANYUASIN,  Extranews — Upaya pencegahan dan penanganan isu Covid-19, SKK Migas – Medco E&P Rimau melaksanakan kegiatan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat desa di Balai Desa Tanjung Laut, Kecamatan Suak Tapeh, Kabupaten Banyuasin. Salam kegiatan ini, masyarakat mendapatkan sosialisasi mengenai gejala Covid-19 dan cara pencegahannya (18/3).

 

Kegiatan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan dilaksanakan bekerja sama dengan Puskesmas Kecamatan Suak. “Kegiatan KKKS Medco E&P ini sangat membantu kami memberikan pelayanan kesehatan yang lebih luas. Apalagi isu Covid-19 masih awam bagi masyarakat di desa sehingga sosialisasi ini dapat memberikan pemahaman yang benar kepada masyarakat,” ujar dokter Liceniati selaku kepala Puskesmas Suak Tapeh.

BACA JUGA INI:   Pasien Positif Covid-19 di Sumsel Jadi 18 Orang

 

Antusiasme masyarakat dalam kegiatan ini sangat tinggi. Terbukti dari target 60 peserta, jumlah peserta meningkat sampai 84 orang.

 

Senada dengan Kepala Puskesmas, Kepala Desa Tanjung Laut Syamsul Bahri sangat mengapresiasi kegiatan KKKS Medco E&P ini. “Kami berharap operasional Medco di wilayah Banyuasin berjalan dengan lancar sehingga bentuk-bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat dapat terus dilaksanakan”, harap beliau.

 

Mewakili Manager Community Relation & Enhancement – Medco E&P Indonesia South Sumatra Region, Novita Ambarsari selaku Officer Community Enhancement menyampaikan terima kasihnya atas dukungan masyarakat terhadap operasional perusahaan di Desa Tanjung Laut. Melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat lebih meningkat kesadarannya  mengenai Covid-19, tetap waspada namun tidak panik. Rel/fk

BACA JUGA INI:   Tahun Ke Empat Belkaga Dinkes Lahat Bersama 33 Puskesmas Serentak Minum Obat