HNU Janji Seleksi Ulang Sekda Kredibel
Muara Enim-Extranews
Buntut ditolaknya rekomendasi tiga nama calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Muara Enim oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Pemerintah Kabupaten Muara Enim akhirnya membuka seleksi ulang. HNU juga berjanji seleksi ulang Sekda Muara Enim kredibel.
Pelaksana Harian (Plh) Bupati Muara Enim, H Nasrun Umar (HNU) mengatakan seleksi ulang pemilihan Sekretaris Daerah (Sekda) akan dibuka lagi sesuai perintah Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Herman Deru.
“Sesuai perintah Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru seleksi ulang pemilihan Sekretaris Daerah Kabupaten Muara Enim dibuka lagi, dengan catatan tahapan seleksi dilakukan secara selter (Seleksi Terbuka, red),”kata Pelaksana Harian (Plh) Bupati Muara Enim, H Nasrun Umar (HNU) saat menggelar konferensi pers dihadapan awak media di Ruang Rapat Serasan Sekundang, Pemkab Muara Enim, didampingi Kepala BKPSDM, Kepala Kominfo, Rabu (3/3).
Menurunya, sesuai peraturan yang ada seleksi Sekda seyogyanya dilakukan dulu seleksi terbuka. Jika tidak ada peminat maka seleksi akan dilakukan dengan metode job fit atau uji kompetensi.
Dalam uji tahapan ini, HNU menegaskan dirinya sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi tidak akan dilibatkan sebagai panitia seleksi (Pansel). “Sebab saya disini sebagai Plh Bupati Muara Enim adalah usernya, jadi saya tidak berwenang masuk tim pansel,”ungkapnya.
Meski begitu, HNU memastikan seleksi sekda yang dilakukan pansel tetap melibatkan tim penguji yang kompeten. Dirinya menegaskan jajaran tim pansel terdiri dari akademisi dan pemerintahan
“Karena dalam tim pansel harus ada unsur pemerintah yakni Sekda Provinsi, maka tugas ini saya limpahkan kepada Asisten 3 Pemprov Sumsel dan saya berjanji insyaAllah seleksi terbuka sekda kredibel. Dan saya berjanji akan berbuat yang terbaik untuk Kabupaten Muara Enim,”urainya
Disiunggung mengenai penyebab ditolaknya rekomendasi Sekda oleh KASN, HNU enggan berkomentar banyak. Menurut HNU, alasan ditolaknya rekomendasi tidak perlu harus disampaikan ke publik.
“Tidak elok, mari kita fokus menatap kedepan jangan ke belakang, karena dukungan dari masyarakat untuk kondisi Kabupaten Muara Enim saat ini sangat dibutuhkan. Kalau kita hanya berkutat apa yang terjadi sebelumnya, yakinlah kita tidak akan maju,”ujarnya.
HNU sendiri juga memastikan pada seleksi ulang ini, para calon peserta yang telah mengikuti job fit, masih diperkenankan ikut kembali. “25 pendaftar yang megikuti job fit boleh ikut lagi, asalkan memenuhi syarat yakni usia tidak boleh diatas 56 tahun lebih satu hari, minimal 2 kali menjabat eselon II dan terakhir pangkat minimal IV B,”tuturnya.
Lebih lanjut, HNU juga menegaskan dirinya sebagai Plh Bupati yang mendapat hak preogatif memilih Calon Sekda terbaik akan bertindak secara kredibel. Sementara mengenai informasi tanggal dibukanya seleksi terbuka calon Sekda akan secepatnya diketahui.
“Setelah resmi ditandatangi Gubernur Sumsel dan setelah mendapatkan jawaban dari gubernur tentang siapa pejabat yang akan ditunjukan dan siapa dari akademisi yang akan ditunjuk. Tak lupa kita juga akan meminta rekomendasi dari KASN agar proses seleksi tersebut lebih legitimate (Sah),” terangnya.NH