Berita  

Puisi Jingga untuk Atap Nusantara

Kami menatap dirimu..
menatap hamparan biru muda di langitmu..
barisan memutih di bawah kaki – kaki kami..
barisan nafas, detak, dan cengkrama di tanah berpijak kami..

hembusan udara, bercampur antara pasir, embun, dan dingin..
bermandikan cahaya mataharu negeri ini
menghitamkan kesombongan kami..
aku tunduk kepadaMu kepada keakuanMu..

Kepada barisan jingga keemasan..
yang menghitam di antara biru keungu – unguan..
di antara hembusan angin dingin,
di antara kami, saripati tanahMu..

kami yang menghirup udaraMu,
kami yang menjejak di tanahMu,
kami yang dibasahi airMu,
kami yang bermandikan CahayaMu,

Nusantara kami..
terima kasih kami..
telah dilahirkan di Negeri ini..
memperkenankan menjejakan kaki kami di tanah tinggimu..

BACA JUGA INI:   Resep Gulai Daging Sapi Cincang Padang

@agoengky – Indonesia 13 September 2014

IMG 1788

lion parcel