Berita  

Kantor Bupati Muaraenim Terbakar, Diduga Api Berasal dari Ruang Bagian ULP

DC08D46D F6BC 4DD0 BC81 3EEE086E1267

Kantor Bupati Muaraenim Terbakar, Diduga Api Berasal dari Ruang Bagian ULP

MUARA ENIM-SUMSEL,ExtraNews. — Suasana hening kota Muara Enim Jumat malam, tanggal 21 Maret 2025, tiba tiba mendadak heboh,pasalnya gedung pemerintah Kabupaten Muara Enim kantor Bupati Muara Enim terbakar pada Jumat malam(21/3/2025) sekitar pukul 21:00 WIB.

6C95048D D132 4578 8BBF C548403415A4
Kondisi bagian gedung Kantor Bupati Muaraenim terbakar.

Informasi yang dihimpun sementara ,api diduga berasal dari ruangan bagian Unit Layanan Pengadaan Barang dan Jasa (ULP) karena korsleting AC, namun penyebab terbakar secara pasti hingga kini belum bisa diketahui karena pihak Pemkab dan petugas masih meneliti penyebabnya. Memang ada dugaan asa api dari konslting AC,tapi belum bisa dipastikan.

Karena pihak Pemkab maupun aparat belum ada yang bersedia memberikan keterangan secara resmi terkait penyebab kebakaran tersebut.

BACA JUGA INI:   Sambut Panita Pusat HPN, Pemprov Kalsel Siapkan Soft Launching

Salah satu petugas Pol PP yang keberatan namanya ditulis menyebut kalau dari urutan asal api kemungkinan. Edar dari konsletnya AC di bagian ULP yang mungkin lupa dimatikan.katanya sembari menolak ditulis namanya.

‎kebakaran kantor Bupati tersebut tidak sampai menghabiskan semua bagian gedung bupati karena saat ada kejadian mobil damkar tiba lebih cepat dan langsung menjinakkan api.selain itu sebelum pamadam kebakaran Tiba petugas Pol PP yang sedang piket langsung melakukan penyemprotan api menggunakan APAR agar api tidak terus membesar dan menmbakar ruangan lainnya seperti bagian pembangunan,ruangan asisten I yang berdekatan dengan ruang ULP tersebut.

Tidak lama setelah kejadian Bupati H Edison sudah meninjau ke bagian gedung yang terbakar , setelah api berhasil dipadamkan bupati melihat kondisi dalam Ruangan ULP yang sudah luluh lantak bekas terbakar.

BACA JUGA INI:   Tuntas! Penetapan Batas Wilayah Antara Kabupaten Musi Banyuasin - Kabupaten Banyuasin

Dalam kesempatan tersebut Bupati Muaraenim Wdison menyatakan, kebakaran tersebut adalah musibah, bukan karena ada sabotase. “ ini murni musibah sebagai pengingat kita untuk selalu waspada,” katanya singkat .

Ditanya  kerugian akibat kebakaran tersebut ,bupati mengaku belum dapat diketahui jumlah kerugiannya masih harus diteliti dulu,dan kebakaran  ini akan menjadi pelajaran untuk semua agar selalu waspada,utamanya pada saat akan meni nggalkan ruang harus selau mengecek kondisi listrik,komputer dan sebagainya sebelum pulang meninggalkan ruangan tempat bekerja dan ini Alan menjadi atensi semua. Nur

lion parcel