3 Pencuri Ternak di Muaraenim Dibekuk

3 pencuri ternak di muaraenim dibekuk 117329

8C9B6D46 7D7A 4182 AA0F 8E2BAAAAE0D4 0C82F6CE 6722 4984 B0E0 0A955F7706E6 F466B457 6FBA 4230 93FC B0021BEA1D41
Muara Enim, Extranews

Maraknya kasus pencurian ternak sapi di wilayah hukum Polsek Gunung Megang, membuat masyarakat resah dan merasa was-was, terlebih warga pemilik sapi.

Hal itu tidak membuat Team Trabazz Polsek Gunung Megang tidak tinggal diam dan berhasil membekuk tiga dari lima pelaku pencurian empat ternak sapi milik Rohman (44), warga Dusun III Desa Dalam, Kecamatan Belimbing, Muara Enim, Sabtu (27/8) pukul 12.00 WIB.

Ketiga pelaku yang berhasil diamankan yakni Supardisa (34) dan Erman Suanto (44) keduanya tercatat warga Desa Tanjung, Kecamatan Belimbing, Burnia alias Cimoy (46), warga Dusun IV Desa Perjito, Kecamatan Gunung Megang. Sedangkan Sarmudi (40), warga Desa Banu Ayu, Kecamatan Empat Petulai Dangku dan Mat Amrul (40) warga Dusun I Desa Tanjung , Kecamatan Belimbing masih dalam pengejaran Tim Trabazz.
Kapolres Muara Enim AKBP Aris Risdiyanto SIK melalui Kapolsek Gunung Megang AKP Nasharudin SH, mengatakan aksi pencurian yang dilakukan oleh lima orang pelaku terjadi Kamis (25/8) pukul 04.30 WIB bertempat dikebun sawit warga di Desa Bulang, Kecamatan Belimbing, telah terjadi pencurian hewan ternak 4 ekor sapi terdiri dari 2 ekor sapi jantan dan 2 ekor sapi betina.
Kejadian tersebut terjadi pada saat korban tengah meriksa sapi miliknya yang berjumlah 11 ekor. Namun pada saat dicek pelapor, kata dia, ternayata sapi miliknya kurang 4 ekor. Kemudian korban mencari keberadaan sapi miliknya.
Pada saat melakukan pencarian, kata dia, korban menemukan 1 unit mobil truck Dyna warna merah Nopol BG 8702 US terpatar dan menemukan 3 ekor sapi miliknya di TKP dan 4 Gulung tali nilon penarik sapi berada didalam bak mobil tersebut. “Atas kejadian tersebut korban mengalami kejadian sebesar Rp54.000.000 dan melaporkannya ke Polsek Gunung Megang,” ujar Nasharudin, Senin (29/8).
Berbekal dari laporan tersebut, sambungnya, Team Trabazz Polsek Gunung Megang melakukan penyelidikan dan mendapatkan informasi keberadaan pelaku. Kemudian Team Trabazz Polsek Gunung Megang di pimpin Kanit Reskrim Ipda Sarkati SH langsung bergerak cepat melakukan penangkapan terhadap pelaku ditempat berbeda.
“Pelaku beserta barang bukti berupa 1 unit mobil truck Toyota Dyna warna merah Nopol BG 8702 US dan 4 gulungan tali tambang berhasil diamankan. Untuk kedua pelaku lainnya masih dalam pengejaran,” terangnya.nur

BACA JUGA INI:   Menempah Diri di Panti Asuh Al-Barokah

DIBEKUK : Tiga pelaku pencurian ternak sapi dibekuk Team Trabazz Polsek Gunung Megang.

lion parcel